Dalam pernyataan yang mereka lontarkan untuk situs gaming – Game Informer, Sony menegaskan bahwa kasus kerusakan Playstation 4 secara keseluruhan tidak mencapai 1% dari total keseluruhan konsol yang meluncur ke tangan konsumen. Presentase ini menegaskan bahwa Playstation 4 tidak memiliki masalah besar dan spesifik yang memang menjangkiti sebagian besar unit yang ada. Sony juga mengumumkan bahwa beberapa masalah hardware terjadi karena kerusakan selama proses pengiriman. Walaupun belum memberikan fix pasti untuk BLOD, Sony siap untuk menukarkan setiap Playstation 4 dengan konsol yang baru untuk setiap gamer yang melaporkan masalah ini secara langsung.
Dengan jumlah konsol terjual lebih dari 1 juta unit hanya dalam waktu 24 jam dan menjadikannya sebagai rilis konsol terlaris sepanjang masa, Playstation 4 memang menjadi tulang punggung yang menjanjikan untuk Sony. Tetapi tetap saja, duka yang mendalam untuk 1% gamer yang terpaksa harus gigit jari dan menunda keinginan mereka untuk segera mencicipi konsol yang satu ini. Our condolences.
0 comments:
Post a Comment